PETUGAS GREEN HOUSE SMA NEGERI 1 JUHAR (PGH) - FISIKA EKA Ku Suka

Sabtu, 29 September 2018

PETUGAS GREEN HOUSE SMA NEGERI 1 JUHAR (PGH)



Selamat pagi semangat pagi
Pengunjung dan pembaca setia FISIKA EKA Ku Suka yang hebat,

Mulai awal tahun 2018 di SMA Negeri 1 Juhar sudah memiliki Green House.Akan tetapi dalam perawatannya penulis melihat siswa siswi yang dilibatkan hanya bersifat spontanitas dan kalau ada guru menyuruh untuk merawat tumbuhan yang ada di dalam Green House.

Ketika penulis masuk ke kelas XII.IPA munsul inspirasi pada penulis bagaimana kalau ada siswa yang tetap secara kontinu untuk merawat Green House. Dan siswa kelas XII.IA spontanitas menyambut positif usulan penulis.

Berikut siswa kelas XII.IA yang bersedia menjadi TIM GREEN HOUSE SMA Negeri 1 Juhar:
1.Mukelis Ginting
2.Leo Ibastanta Ginting
3.Kornelius Ginting
4.Riko Trendi Tarigan
5.Frimsa Kacaribu

Hari Kamis 27 September 2018 mulailah Tim Relawan Perawatan Green House melakukan aksi perawatan di green house. Didampingi penulis melihat langsung lebih dekat dan merawat green house SMA Negeri 1 Juhar.

Tim Relawan melihat mulai banyak bunga-bunga yang kekeringan, bahkan ada beberapa pot bunga yang isinya bukan lagi bunga melainkan rumput. Sebagian Tim Relawan menyirami bunga-bunga yang sudah kering. Ada juga menambah tanah pada pot-pot bunga.


Juhar, 28 September 2018












0 komentar: